
Ruang Rapat LP3M- Tujuan dari pelaksanaan PEKERTI adalah agar para dosen memahami para peserta didik, dan dengan adanya pelatihan PEKERTI ada standar langkah- langkah pola metode pembelajaran yang baik dan objektif untuk dijadikan pedoman para dosen. Pelaksanaan PEKERTI sudah berakhir dan ditutup dengan review hasil pelaksanaan PEKERTI dan pembagian sertifikat pada hari Senin 15 Agustus 2016. Hadir dalam acara tersebut antara lain: Ketua LP3M Prof. Dr. Ade Maman S.H., M.Sc; Sekretaris LP3M Drs. Sudiro, MMPd; Staf Ahli Pusat Pengembangan Pembelajaran Ir. Ibnu Hari Sulistyawan, M.Sc ; Staf Ahli Pusat Penjaminan Mutu Ir. Suparwi, M.S.
Prof. Ade membuka acara dan memberikan sambutan kaitannya dengan evaluasi pelaksanaan pelatihan PEKERTI tahun 2016. Ilmu semakin dikaji semakin dalam dan kita merasa semakin dangkal, maka harus semakin digali dan dikembangkan. Pembelajaran dan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) Unsoed mempunyai korelasi dan benang merah diantara mereka. Tri Dharma Perguruan Tinggi terdiri dari 3 poin , yaitu : 1.Pendidikan dan Pengajaran 2.Penelitian dan Pengembangan 3.Pengabdian kepada Masyarakat .
Tri Dharma Perguruan Tinggi bukan hanya menjadi tanggung jawab mahasiswa. Seluruh dosen (pendidik), serta orang – orang yang terlibat dalam proses pembelajaran ( sivitas akademika) memiliki tanggung jawab yang sama. Dalam hal ini LP3M sebagai wadah lembaga pengembangan pembelajaran melaksanakan kegiatan pelatihan dan melakukan penawaran penyusunan buku ajar,oleh karena itu bagi dosen yang ingin sertifikasi dosen (serdos) harus mengikuti pelatihan Pekerti dan Applied Approach(AA) selain itu LP3M juga membantu proses borang akreditasi, seorang Asesor harus menyiapkan semua berkas dan dokumen terkait termasuk bahan ajar. Bahan ajar bisa dibuat dengan ilmu pembekalan dari pelatihan PEKERTI dan AA. Dosen adalah salah satu komponen esensial dalam suatu sistem pendidikan di perguruan tinggi. Peran, tugas, dan tanggungjawab dosen sangat penting dalam mewujudkan tujuan pendidikan nasional, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa, meningkatkan kualitas manusia Indonesia, yang meliputi kualitas iman/takwa, akhlak mulia, dan penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni. Hal tersebut sejalan dengan visi dan misi LP3M Unsoed yaitu Terselenggaranya budaya mutu Universitas Bertaraf Internasional Berbasis Kearifan Lokal.